Sunday, 6 November 2016

Berapa jumlah pengguna website, mobile, dan media sosial di Indonesia?

feature-we-are-social
Tidak terasa kita sudah memasuki tahun baru 2015. Seperti biasa, We Are Social, sebuah agensi marketing sosial, mengeluarkan sebuah laporan [tahunan] mengenai data jumlah pengguna website, mobile, dan media sosial dari seluruh dunia. Dan berikut adalah perkembangan dunia digital Indonesia:
  • 72,7 juta pengguna aktif internet
  • 72 juta pengguna aktif media sosial, dimana 62 penggunanya mengakses media sosial menggunakan perangkat mobile
  • 308,2 juta pengguna handphone
Baca juga: 30 juta pengguna internet di Indonesia adalah remaja
Walau angka di atas terlihat besar, Indonesia sebagai negara berkembang tampaknya belum mengalami pertumbuhan yang signifikan dibandingkan periode yang sama di tahun 2014:
  • Pengguna internet Indonesia di awal tahun tidak mengalami pertumbuhan sama sekali
  • Jumlah pengguna media sosial di Indonesia meningkat sebesar 16 persen, sedangkan pengguna yang mengakses dari perangkat mobile meningkat 19 persen.
  • Pengguna ponsel hanya meningkat sebesar 9 persen
Selain itu, laporan tersebut juga mengungkapkan bahwa Facebook masih menjadi media sosial yang paling banyak digunakan di Indonesia. Kemudian WhatsApp menjadi aplikasi chatting yang paling digemari penduduk tanah air. Untuk lebih jelasnya Anda bisa melihat infografis di bawah ini:
digital-in-indonesia
annual-growth
share-web-traffic
internet-use
time-spent-with-media
mobile-phones
top-social-platform
mobile-activies
e-commerce-by-device

(sumber : techinasia.com)

0 komentar:

Post a Comment